Dalam wawancara terbaru, pemain berjuluk La Pulga tersebut membeberkan keinginannya.
"Saya tidak tahu pasti tentang waktu pensiun meski secara umur, pasti sebentar lagi," kata Messi seperti dilansir BolaSport.com dari Goal.
"Saat ini, saya hanya berpikir untuk melalui hari demi hari dan menikmati permainan," ucap Messi menambahkan.
Ambisi La Pulga yang mulai menurun dipengaruhi oleh kondisinya saat ini.
Messi sudah melengkapi prestasinya, baik di level klub maupun tim nasional.
Prestasi untuk timnas Argentina diraih dengan lebih berdarah-darah dari saat membela klub.
Baca Juga: Carlo Ancelotti Terancam Hukuman Penjara karena Lakukan Penggelapan Pajak
Gelar pertama timnas Argentina era Messi bahkan baru hadir pada 2021 saat memenangi Copa America.
Nasib Tim Tango membaik begitu mereka berhasil membawa pulang trofi Piala Dunia 2022.
Begitu Piala Dunia 2022 berakhir, Messi pun mulai mempertimbangkan pilihan masa depannya.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Goal.com/en |
Komentar