Indonesia masih belum bisa keluar dari tekanan saat serangan Rivan mampu diblok. Thailand menjaga keunggulan di 13-10.
Kesalahan banyak dilakukan pemain Indonesia sehingga memudahkan Thailand menambah angka hingga skor 16-11.
Pelatih Indonesia bahkan harus menghabiskan jatah time out pada set pertama dan menggantikan Farhan Halim yang tampil di bawah performa dengan Boy Arnez Arabi.
Upaya tersebut masih belum berhasil, Indonesia tetap tertinggal empat angka pada skor 18-22.
Petaka dialami Indonesia saat setter andalan, Dio Zulfikri, harus ditandu keluar lapangan karena cedera pergelangan kaki yang disebabkan pendaratan yang tak sempurna.
Indonesia mengejar tetapi tak berhasil sehingga takluk 20-25 dari Thailand.
Pada set kedua, para pemain Indonesia masih mencoba mengembalikan kepercayaan diri mereka yang tak terlihat pada set pertama.
Sempat berbalas angka hingga skor sama 6-6, Indonesia kembali tertinggal dua angka duluan karena antisipasi bola pertama yang tak sempurna.
Dua poin berturut-turut didapat dari serangan Rivan dan Doni menghidupkan asa Indonesia.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar