"Target jangka panjang kami ya tentu saja penjualan ya tapi nanti juga ada beberapa store yang tidak hanya terletak di sini," ucap Ambono.
Sementara itu, Harlin mengakui sejatinya merchandise Persija itu mempunyai kualitas yang bagus.
Tapi sayangnya pemasaran untuk penjualannya masih kurang.
Baca Juga: Pratama Arhan Tidak ke Persija dan Barnabas Sobor Dipastikan Keluar
Itu menjadi salah satu pekerjaan besar yang harus dilakukan manajemen Persija demi mendapatkan pemasukan dari merchandise.
Selain penjualan merchandise, rencananya manajemen Persija ingin membesarkan Persija Store agar diakui oleh publik.
"Kami harus membesarkan dari segi lifestyle dengan jangkauan masyarakat yang harus diperluas."
"Kami harus memperluas ini ke masyarakat umum, bukan fans Persija saja."
"Brand ini harus kami perkuat supaya menjadi nasional bahkan dunia, itu arahnya," kata Harlin.
Setelah resmi di bawah naungan manajemen Persija, Harlin mengatakan pihaknya terbuka untuk berdiskusi dengan The Jakmania.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar