Indonesia takluk dari Thailand (2-3, minus 1,23 poin) pada babak enam besar dan dari Australia (1-3, minus 0,9 poin) pada partai perebutan peringkat lima.
Sementara itu, Vietnam diam-diam menjadi tim terbaik di antara negara-negara Asia Tenggara walau nilai mereka minus dari AVC Challenge Cup 2023.
Vietnam mencatat 1 kemenangan dan 3 kekalahan.
Memulai turnamen dengan poin yang lebih banyak daripada Indonesia (57 poin berbanding 38,26 poin), Vietnam mengakhiri kiprah dengan akumulasi 55,36 poin.
Vietnam bertengger di peringkat 56 atau dua setrip lebih tinggi dari Thailand yang menjadi juara AVC Challenge Cup 2023.
Seperti Indonesia, Thailand memulai AVC Challenge Cup 2023 dengan poin yang lebih rendah daripada Vietnam yaitu 42,27 poin.
Thailand mengakhiri perjuangan mereka di Taiwan dengan 48,61 poin berkat hasil 5 kemenangan dan 1 kekalahan.
Meski belum tampil maksimal pada AVC Challenge Cup 2023, timnas voli putra Indonesia akan bertanding lagi pada turnamen resmi FIVB bulan depan.
Indonesia dijadwalkan tampil pada Asian Men's Senior Volleyball Championship 2023 yang digelar di Tehran, Iran, pada 19-26 Agustus 2023.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Volleyballworld.com |
Komentar