Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ranking Voli Dunia FIVB - Indonesia Turun, Vietnam Tertinggi di Asia Tenggara

By Wahid Fahrur Annas - Minggu, 16 Juli 2023 | 16:38 WIB
Laga antara Thailand dan Indonesia pada babak enam besar AVC Challenge Cup 2023
ASIANVOLLEYBALL.NET
Laga antara Thailand dan Indonesia pada babak enam besar AVC Challenge Cup 2023

BOLASPORT.COM - Indonesia masih tetap bertahan pada ranking bola voli dunia putra FIVB usai bergulirnya AVC Challenge Cup 2023.

Indonesia mengalami penurunan dalam pembaruan ranking FIVB pada Minggu (16/7/2023) sebagaimana dilansir dari Volleyballworld.com.

Merah Putih kini berada di peringkat 68 dunia dengan 41,67 poin.

Baca Juga: AVC Challenge Cup 2023 - Kisah Fahri Septian, MVP Proliga 2023 yang Pernah Dicoret dari Pelatnas SEA Games

Pada awal ajang kualifikasi regional untuk Volleyball Nations League, Indonesia sempat mengalami peningkatan signifikan dengan naik ke posisi 63.

Timnas putra menandai comeback-nya ke kompetisi internasional resmi FIVB sejak 2019 dengan catatan kemenangan atas Sri Lanka (3-1), Bahrain (3-2), dan Kazakhstan (3-0).

Dari tiga kemenangan tersebut, Indonesia mengantongi total 5,53 poin.

Angka terbanyak diraih Indonesia saat mengalahkan Kazakhstan dalam tiga set langsung yaitu 2,45 poin.

Poin ranking yang didapat tim, atau hilang, dari sebuah pertandingan turut ditentukan oleh nilai probabilitas skor laga dan derajat turnamennya.

Sayangnya, kiprah Rivan Nurmulki dkk. pada AVC Challenge Cup 2023 harus berakhir dengan kekalahan dalam dua laga beruntun.

Indonesia takluk dari Thailand (2-3, minus 1,23 poin) pada babak enam besar dan dari Australia (1-3, minus 0,9 poin) pada partai perebutan peringkat lima.

Sementara itu, Vietnam diam-diam menjadi tim terbaik di antara negara-negara Asia Tenggara walau nilai mereka minus dari AVC Challenge Cup 2023.

Vietnam mencatat 1 kemenangan dan 3 kekalahan.

Memulai turnamen dengan poin yang lebih banyak daripada Indonesia (57 poin berbanding 38,26 poin), Vietnam mengakhiri kiprah dengan akumulasi 55,36 poin.

Vietnam bertengger di peringkat 56 atau dua setrip lebih tinggi dari Thailand yang menjadi juara AVC Challenge Cup 2023.

Baca Juga: Rekap AVC Challenge Cup 2023 - Thailand Juara, Trio Pembawa Bencana Indonesia Raih Penghargaan Individu

Seperti Indonesia, Thailand memulai AVC Challenge Cup 2023 dengan poin yang lebih rendah daripada Vietnam yaitu 42,27 poin.

Thailand mengakhiri perjuangan mereka di Taiwan dengan 48,61 poin berkat hasil 5 kemenangan dan 1 kekalahan.

Meski belum tampil maksimal pada AVC Challenge Cup 2023, timnas voli putra Indonesia akan bertanding lagi pada turnamen resmi FIVB bulan depan.

Indonesia dijadwalkan tampil pada Asian Men's Senior Volleyball Championship 2023 yang digelar di Tehran, Iran, pada 19-26 Agustus 2023.

Sementara juara AVC Challenge Cup 2023, Thailand berada di bawah Vietnam.

RANKING VOLI DUNIA FIVB

Minggu, (16/7/2023)

1. Polandia - 389,75
2. Italia - 370,01
3. Amerika Serikat - 368,79
4. Brasil - 353,75
5. Prancis - 325,19
6. Jepang - 315,19
7. Argentina - 311,80
8. Slovenia - 293,37
9. Serbia - 259,40
10. Iran - 241,05

-Kontestan AVC Challenge Cup 2023-

32. Korea Selatan - 130,14
37. Australia - 116,53
44. Chinese Taipei - 87,79
52. Pakistan - 66,47
56. Vietnam - 55,36
58. Thailand - 50,92
59. Filipina - 50,71
63. Arab Saudi - 47,03
64. Makau - 45,02
68. Indonesia - 41,67
72. India - 35,50
73. Hong Kong - 35,42
76. Bahrain - 32,64

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : Volleyballworld.com
REKOMENDASI HARI INI

Rekap Hasil China Masters 2024 - Indonesia Diselamatkan Jonatan Christie dan Sabar/Reza ke Semifinal

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X