"Saya rasa Goncalo Ramos memiliki kualitas untuk merumput di Liga Inggris," kata Fernandes.
"Ia bermain secara intens dan mengoper bola dengan baik," ucap sang gelandang.
Dilansir BolaSport.com dari Mirror, Ramos mustahil ke Liga Inggris karena kini menjadi incaran Paris Saint-Germain.
Benfica selaku klub Ramos menyadari jika Paris Saint-Germain lebih berpeluang menyanggupi permintaan harga transfer mereka.
Manchester United pun tidak lagi memiliki kesempatan dalam transfer sang striker.
Ten Hag pun harus memburu striker yang lebih murah, sesuai dengan kondisi keuangan klub.
Baca Juga: Parahnya Ten Hag, Pecat Maguire Jadi Kapten Tanpa Beri Tahu Skuad Man United
Saat ini, target Manchester United masih mengacu ke striker Atalanta, Rasmus Hojlund.
Kedatangan Ramus Hojlund ke Stadion Old Traffod ditaksir memakan dana sebesar 30 juta pounds (sekitar Rp588,8 miliar).
Meski tergolong murah, transfer Hojlund pun tidak bisa selesai dalam waktu dekat.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Mirror.co.uk |
Komentar