"Saya membuka jalan bagi Liga Arab Saudi Januari lalu."
"Sekarang semua pemain datang ke sini."
"Pindah ke Amerika Serikat? Tidak, Arab Saudi lebih baik daripada MLS," tutur peraih 5 trofi Ballon d'Or tersebut.
Kalimat Ronaldo ini kemudian ramai diperbincangkan di media sosial.
Sejumlah netizen menilai mantan bomber Sporting CP, Manchester United, Real Madrid, dan Juventus tersebut masih terobsesi rivalitasnya dengan Messi.
Keep cooking ???????? we love it. Peace of mind will forever by far from Ronaldo he will continue to live in pain thanks to The Greatest Of All Time ???? Messi ????????
— Onyimissi ❤❄???????? (@onyimessi) July 18, 2023
Baca Juga: Ronaldo Sebut Liga Italia Berutang Budi karena Sudah Ia Bangkitkan
"Messi sepertinya hidup di kepala Ronaldo," tulis akun Twitter @_creasy_bear_.
"Apakah dia pernah pergi setahun tanpa mencoba untuk menyerang Messi."
"Berhenti terobsesi dengan GOAT yang asli," kata warganet lain.
Tak bisa dimungkiri bahwa pamor Liga Arab Saudi meningkat drastis sejak kedatangan Ronaldo ke Al Nassr pada awal tahun 2023.
Kedatangannya membuka pintu eksodus pemain-pemain top Eropa ke Negara Minyak tersebut.
Pada musim panas ini, berita transfer ramai dihiasi kepindahan bintang-bintang Eropa ke Liga Arab Saudi.
Nama-nama tenar seperti Karim Benzema, N'Golo Kante, Kalidou Koulibaly, hingga Roberto Firmino menyusul Ronaldo ke sana.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | ESPN, twitter.com |
Komentar