Baca Juga: Piala Dunia Wanita 2023 - Nigeria Spesialis Penerima Kartu Merah
Delapan tahun berselang, tepatnya pada pertandingan yang dipentaskan di Piala Dunia Wanita 2023, Timnas Wanita Spanyol ternyata lebih baik dari Kosta Rika.
Pada interval pertama pertandingan, Timnas Wanita Spanyol sudah unggul tiga gol tanpa balas atas Kosta Rika.
Gol pertama untuk Timnas Wanita Spanyol terjadi melalui bunuh diri pemain belakang Kosta Rika, Valerie del Campo, pada menit ke-21.
Dua menit berselang, tendangan kaki kiri pemain tengah Spanyol, Aitana Bonnati, sukses merobek gawang Kosta Rika.
Dalam kondisi masih terkejut dengan dua gol yang terjadi begitu cepat, para pemain Kosta Rika terperangah saat melihat gawang mereka kembali jebol di menit ke-27.
Kali ini giliran penyerang andalan Spanyol yakni Esther Gonzalez yang sukses mencatatkan namanya di papan skor.
Penderitaan Kosta Rika hampir bertambah setelah wasit Casey Reibelt asal Australia memberikan hadiah penalti bagi Spanyol.
Beruntung bagi Kosta Rika, penjaga gawang mereka, Daniela Solera, sukses menghalau eksekusi penalti yang dilakukan Jennifer Hermoso Fuentes.
Pada paruh kedua, meski terus menguasai jalannya pertandingan, Timnas Wanita Spanyol menemui jalan buntu untuk menambah gol.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar