Pada pertemuan terakhir, mereka kalah dari wakil India dengan skor cukup telak 13-21, 13-21 yang terjadi di turnamen kandang Indonesia Open 2023.
Pada turnamen yang digelar di Istora itu pula, Rankireddy/Shetty yang akhirnya keluar sebagai kampiun.
Fajar/Rian juga menyadari bahwa laga final mereka tidak akan mudah. Untuk itu mereka berusaha menyiapkan dari segala aspek, baik teknis maupun nonteknis.
"Besok kami harus menjaga semua aspek. Kondisi, stamina, dan mental," ucap Fajar tentang persiapan final melawan Rankireddy/Shetty, dalam siaran pers PBSI yang diterima BolaSport.com.
"Istirahat juga harus ekstra mengingat lawan besok adalah pasangan India yang sedang on fire. Di pertemuan terakhir kami kalah di Indonesia Open 2023, semoga bisa membalas kekalahan tersebut," harap Fajar.
Baca Juga: Rekap Korea Open 2023 - Deja Vu All England dan Ujian Mental Juara Saat Fajar/Rian Rebut Tiket Final
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BWF Badminton |
Komentar