Lalu mempersiapkan modul-modul kepelatihan, pemaparan hingga implementasi program, sampai melakukan pengawasan dan evaluasi atas modul yang dijalankan tim pelatih timnas U-17.
Kini timnas U-17 Indonesia tengah menjalani pemusatan latihan (TC) di Jakarta hingga 28 Agustus 2023.
TC lanjutan di Jerman mulai berlangsung September hingga Oktober 2023.
Selama TC di Jerman, Frank Wormuth dipastikan akan turut menemani skuad Garuda Asia.
"Penunjukan Frank juga didasari rencana kamp pelatihan," tutur Erick Thohir.
"Juga try out ke Jerman yang dimulai September hingga Oktober nanti," ucap pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN itu.
Erick Thohir percaya bahwa segudang pengalaman yang dimiliki pria berusia 62 tahun tersebut akan memberikan dampak positif.
Tercatat Wormuth pernah menjadi ketua instruktur pelatih PSSI-nya Jerman dari Januari 2008 hingga Maret 2018.
Di samping itu, Frank Wormuth juga sempat menangani timnas U-20 Jerman (Juli 2010-Agustus 2016).
Pelatih pria asal Jerman tersebut terakhir menangani dua klub Belanda.
Dua klub tersebut adalah Heracles Almelo (Juli 2018-Mei 2022) dan FC Groningen (Juli 2022-November 2022).
Kini Frank Wormuth tercatat mengantongi lisensi UEFA Pro.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | PSSI.org |
Komentar