"Dia merasakan nyeri makanya pada saat PSM tidak diikutsertakan."
"Namun sekarang sudah jauh lebih membaik.
"Tapi tetap akan kita pastikan lagi untuk pemeriksaan penunjang, USG, mudah mudahan tidak ada apa-apa," kata Rafi Ghani dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.
Terkait laga selanjutnya, Rafi belum memastikan apakah Irianto akan bisa bermain.
Saat ini tim dokter masih melakukan pemantuan agar pemain tersebut berpeluang tampil saat bertandang ke markas Persik.
"Mudah-mudahan tidak ada apa-apa dan siap diikutsertakan (lawan Persik)," ujarnya.
Baca Juga: Dibantai Habis PSM Makassar, Persib Bandung Bakal Evaluasi Besar-besaran
Sementara itu, David da Silva mengalami cedera pada bagian lutut.
Namun, beberbeda dari Irianto, Da Silva semakin menunjukkan kemajuan yang positif.
Dia sudah mulai mengikuti sesi latihan meski harus latihan terpisah di samping lapangan.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Persib.co.id |
Komentar