Dilansir BolaSport.com dari Corriere dello Sport, transfer Paulo Dybala dimulai dari aktivitas CEO mereka, Giuseppe "Beppe" Marotta.
Bepe Marotta disebut sudah mengontak perwakilan Dybala pada saat ini.
Dybala baru membela AS Roma mulai musim lalu saat kontraknya habis di Juventus.
Penyerang asal Argentina tersebut saat ini masih terikat kontrak hingga 30 Juni 2025.
Untuk itu, Marotta ingin mengetahui peluang mendatangkan sang penyerang pada tahun ini.
Sang CEO belum berani melakukan pergerakan lanjut jika harga Dybala masih abu-abu.
Baca Juga: Hasil Laga Uji Coba - Haaland Gagal Jadi Pahlawan, Man City Tetap Taklukkan Bayern Muenchen
Jika Dybala jadi bergabung, maka dua sahabat Lionel Messi bisa sama-sama berada di Inter Milan.
Saat ini, Lautaro Martinez yang merupakan sesama pemain Argentina sudah berada di klub tersebut.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Corrieredellosport.it |
Komentar