Sementara itu, Deputi CEO Persib, Teddy Tjahjono berharap, Hodak bisa membawa perubahan di Persib.
Terutama agar bisa mengangkat performa tim Maung Bandung di turnamen.
Namun, pelatih berusia 52 tahun tersebut harus bersabar.
Dia tidak bisa langsung mendapingi tim saat melawan Persik.
Pasalnya, masih ada proses administrasi yang harus dia lewati.
“Coach Bojan sendiri sudah lama berkarier di Liga Malaysia dan pernah juga di Indonesia (PSM Makassar)."
"Jadi itu merupakan satu nilai lebih untuk kami pilih."
"Mudah-mudahan ini menjadi langkah awal agar tim bisa lebih baik lagi performanya di bawah asuhan Bojan," pungkasnya.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Persib.co.id |
Komentar