Pelatih Dewa United, Jan Olde Riekerink membela anak asuhnya.
Pelatih asal Belanda kecewa dengan sejumlah pemain Bali United di bench yang memprovokasi Ricky.
"Saya tahu Ricky Kambuaya dia orang yang sangat spesial, saya tidak mengenal lama tapi dua hal yang saya tahu, dia jujur dan terbuka, keadilan itu dia junjung tinggi," kata Jan Olde Riekerink di konferensi pers, dilansir BolaSport.com dari Tribun Bali.
"Kalau ada sesuatu yang terjadi, ada beberapa komentar datang ke dia yang menyentuh dia, 100 persen saya tidak senang dengan apa kata kata yang diucapkan dari bench."
"Saya percaya dia memiliki sikap yang adil. Jadi ada sesuatu yang terjadi dia tidak bisa mengontrol, orang seperti ini disentuh kesalahan pasti dari sana bukan dari sini, apalagi dia pemain Timnas," tambahnya.
Sedangkan pelatih Bali United, Stefano Cugurra mengaku tak ingin memperpanjang masalah.
Menurutnya, masalah sudah selesai saat masing-masing pemain Bali United dan Ricky Kambuaya sudah saling bersalaman.
"Insiden itu saya pikir situasi emosional pasti Dewa United tidak mau kalah, dia di posisi nomor satu, kami di rumah juga ingin menang," kata Teco.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Tribun Bali |
Komentar