Namun, Barcelona baru berniat mendatangkan Guler pada tahun depan.
Baca Juga: Lionel Messi Lagi-Lagi Tunjukkan Sikap Terpuji, Kali ini Kurir Makanan yang Jadi Saksi
Guler diminta untuk menjalani masa peminjaman di Fenerbahce terlebih dulu selama satu musim.
Hal ini yang membuat Arda Guler ragu terhadap Barcelona.
Kondisi tersebut kemudian dimanfaatkan Real Madrid untuk menyalip.
Berbeda dengan Barcelona, Los Blancos tidak akan meminjamkannya dulu.
Mereka ingin langsung menyertakan Guler ke tim inti pada musim 2023-2024.
Gelandang berpostur 176 cm itu pun tertarik dengan tawaran dari tim ibu kota Spanyol tersebut.
Real Madrid lalu menebus Guler dari Fenerbahce dengan biaya 20 juta euro (sekitar Rp332 miliar).
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Real Madrid |
Komentar