Ana/Tiwi kembali menjauh seiring kesalahan-kesalahan yang dibuat pasangan peringkat ke-61 dunia tersebut.
Pertahanan Febriana yang kurang solid membuat Crasto/Ponnappa kembali memperkecil ketertinggalan mereka.
Meski demikian, Ana/Tiwi masih mampu menyudahi perlawanan Crasto/Ponnappa pada gim pertama dengan skor 21-11.
Baca Juga: Australian Open 2023 - Lawannya di Ranking 41, Unggulan Keempat dari Malaysia Nyaris Ambyar
Gim kedua di buka dengan aksi ciamik pasangan India tersebut guna meraih poin perdana.
Setelah tertinggal tiga poin beruntun, perlawanan mulai ditunjukkan Ana/Tiwi dengan raihan dua angka beruntun.
Ketenangan membawa Ana/Tiwi mampu menyamakan kedudukan hingga akhirnya berbalik menikung Crasto/Ponnappa.
Interval gim kedua berhasil menjadi milik ganda putri Indonesia itu dengan keunggulan 11-8 atas Crasto/Ponnappa.
Selepas jeda, Crasto/Ponnappa langsung mencetak angka guna memperkecil ketertinggalan dari Ana/Tiwi.
Ana/Tiwi sempat meraih angka untuk menjauh namun Crasto/Ponnappa kembali bangkit dan berbalik unggul.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Bwftournamentsoftware.com |
Komentar