Usai SEA Games 2023 di Kamboja, Farhan Halim dkk berlaga pada AVC Challenge Cup 2023 di Taiwan dan yang terkini SEA V League 2023.
Ajang-ajang bergensi ke depannya juga masih ada seperti Asian Games 2023 serta Kejuaraan Asia.
"Tapi pasca-SEA Games 2023, itu kalender AVC kami ikutin semua lhoo," kata Loudry menjelaskan.
"Mulai dari AVC Challenge, Kejuaraan Asia, Asian Games, dan kejuaraan tidak resminya AVC, SEA V League, kita ikutin dua-duanya.
Padatnya agenda pada tahun ini membuat pria yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Bidang Binpres PP PBVSI, sudah seperti 'Bang Toyib'.
Sosok dalam lagu dangdut menjadi gambaran sempurna kondisi tahun ini yang jarang pulang ke rumah dan berkumpul dengan keluarga.
Loudry merasa kritikan Rivan itu dilontarkan dalam momen yang kurang tepat lantaran timnas Indonesia mulai tampil lagi di pentas internasional.
"Kalau materi kritikannya, PBVSI biasa saja, momen (mengutarakan) kritikannya yang kurang pas," kata Loudry.
"Kami bingung, kami dikritik saat sudah bergerak maju, tapi kalau tahun lalu kami terima karena benar, saya salah satu pendukung itu."
"Karena ada beberapa kejuaraan yang sudah kami create, tapi batal tahun lalu."
"Tapi kalau tahun ini, sudah hampir jadi Bang Toyib saya karena jarang pulang ke rumah," tuturnya menambahkan.
Baca Juga: Ini 16 Atlet Voli Putri Indonesia yang Terpilih Ikuti SEA V League 2023 di Vietnam dan Thailand
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Kompas.com |
Komentar