Menjelang pertandingan melawan Indonesia, Vietnam dikabarkan telah mencoret salah satu andalannya.
Ya, Nguyen Tuan Kiet memutuskan untuk menyimpan Tran Thi Thanh Thuy (4T) yang merupakan pemain tersubur Vietnam.
4T dipastikan menepi bukan pada laga esok hari melainkan pada putaran kedua SEA V League 2023 pekan depan di Thailand.
Dilansir BolaSport.com dari Tribunnews, 4T masih akan tampil sebagai andalan melawan Indonesia esok hari.
Baca Juga: SEA V League 2023 - Digulung Thailand, Indonesia Genggam Sisi Positif untuk Lawan Vietnam
Tak ayal, anak asuh Eko Waluyo harus bekerja keras untuk menahan gempuran-gempuran yang datang dari 4T.
Keputusan untuk mengistirahatkan 4T pada putaran kedua SEA V League 2023 nanti telah dipertimbangkan oleh Nguyen Tuan Kiet.
Menurut Webthethao, langkah tersebut diambil untuk kebaikan pemain itu sendiri mengingat 4T menjadi tulang punggung Vietnam.
Sepanjang tahun 2023, 4T memperkuat Vietnam di berbagai event mulai dari SEA Games 2023, AVC Challenge Cup 2023 hingga FIVB Challenger Cup 2023.
Torehan manis pun didapatkan 4T bersama Vietnam dengan merebut dua gelar juara dan satu kali runner-up.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | webthethao.vn |
Komentar