Pemain asal klub Prawira Harum Bandung itu mengungkapkan bahwa fasilitas yang ada di Indonesia Arena sangat lengkap sehingga ke depannya bisa menunjang perkembangan Timnas Basket.
Baca Juga: Australian Open 2023 - Putri KW Masih Kurang Yakin, Ester dan Komang Dapat Banyak Pelajaran
“Senang rasanya Indonesia punya venue basket berskala dunia. Fasilitas di sini sangat lengkap mulai dari tempat latihan hingga pemulihan,” kata Reza, pebasket yang menyandang gelar MVP IBL Finals 2023 itu.
Event FIBA World Cup 2023 akan menjadi ajang pertama yang digelar di venue Indonesia Arena pada Jumat (25/8/2023) mendatang.
Sebelum Piala Dunia Basket, Timnas Basket Indonesia sudah mencoba arena dalam turnamen mini bertajuk Indonesia Internasional Basketball Invitational (IIBI).
Selain itu, rangkaian turnamen bulutangkis juga nantinya akan digelar di venue Indonesia Arena.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar