Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fajar/Rian Tanggapi Insiden Kontroversial dengan Ganda Putra Korea pada Perempat Final Australian Open 2023

By Delia Mustikasari - Kamis, 10 Agustus 2023 | 00:00 WIB
Atlet Ganda Putra Bulutangkis Indonesia, Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto, yang ditemui usai latihan di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, Rabu (9/8/2023).
PUTRI ANNISA/BOLASPORTCOM
Atlet Ganda Putra Bulutangkis Indonesia, Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto, yang ditemui usai latihan di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, Rabu (9/8/2023).

"Jadi sisa waktu ini kita maksimalkan untuk teknik dan dari segi fisiknya buat kami memulihkan kondisi," kata Fajar kepada media, termasuk BolaSport.com di pelatnas Cipayung, Jakarta, Rabu (9/8/2023).

"Sebetulnya itu hal biasa ya yang terjadi di pertandingan bulu tangkis. Namun, kondisi seperti itu  juga dirasakan lawan. Tetapi, dia juga pengin menang dan mungkin wasit juga tidak melihat, hakim garis juga tidak melihat dan itu normal," tutur Fajar.

"Kalau saya pribadi tidak apa-apa. Namun, disayangkan saja karena waktu itu poinnya sudah mepet mepet. Sudah 10-10 kalau tidak salah. Terkadang poin itu bisa mengganggu konsentrasi juga," aku Fajar.

Menurut Fajar, banyaknya kesalahan saat servis tidak membuatnya gugup karena hanya ada perbedaan di shuttlecock.

"Kalau bermain di Korea, Jepang menggunakan shuttlecock Yonex dan di Australia menggunakan yang lain jadi touch-nya itu benar-benar berbeda. Karakter bola ini berbeda sekali dari segi servis laju bola juga sangat berbeda mungkin dari itu juga jadi kami harus adaptasi lagi."

Sektor ganda putra kerap menjadi tumpuan terakhir Indonesia untuk meraih gelar. Meski begitu, Fajar/Rian tidak mau terlalu memikirkan.

"Ya, kami tidak terlalu mau memikirkan yang penting bagaimana caranya kami fokus di pertandingan itu karena mungkin lawannya juga berbeda-beda ya. Jadi, kami tidak tahu. Yang penting, kami fokus dari diri sendiri, pelatih, dan pemain lain," ucap Fajar.

"Kami tidak terbebani, tetapi termotivasi juga kalau menjadi wakil terakhir itu harus  memberikan yang terbaik. Contohnya di Korea itu dari babak 8 besar sudah sendirian. Inginnya juara, tetapi rezekinya baru sampai situ (runner-up)."

"Meski begitu menurut saya masih kurang dalam arti dari tahun lalu. Mungkin setiap kami bermain enak terus meskipun tidak juara pada final. Sekarang belum seperti tahun lalu."

"Meskipun sudah ada di jalur sudah meningkat dari pertandingan sebelumnya menurut saya masih belum 100 persen di permainan terbaik," aku Fajar.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Kali Terakhir Liverpool Menang Lawan Real Madrid, Kapten Terlama The Reds Menggila dan Iker Casillas Dipaksa Pungut Bola 4 Kali

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136