Sang pemain segera menggiring bola ke depan kotak penalti PSG sebelum akhirnya melepas tendangan jarak jauh via kaki kanannya.
Baca Juga: Pilih Jadi Dermawan, Messi Semakin Jauh dari Satu Rekor Ronaldo
Bola hanya mencium tiang sebelah kiri gawang PSG dengan Donnarumma yang sempat dalam posisi kaget dan tidak siap.
Tidak ada gol yang berhasil dilesakkan baik dari kubu PSG dan Lorient hingga paruh pertama berakhir.
Babak pertama akhirnya ditutup dengan skor kacamata alias 0-0.
Pada babak kedua, PSG tidak mengubah gaya bermain mereka yang menekan sejak menit awal.
Namun, hingga menit ke-70, baik PSG dan Lorient sama-sama masih belum bisa mencetak gol.
Pihak tuan rumah sejatinya memiliki beberapa peluang, tetapi buruknya penyelesaian akhir dan rapatnya pertahanan lawan membuat semua kesempatan menjadi percuma.
Kendati begitu pertahanan Lorient benar-benar dikurung oleh PSG yang berhasil melakukan penguasaan bola mencapai 78 persen.
C'est fini au Parc des Princes sur ce score de 0 à 0. #PSGFCL pic.twitter.com/Agvvz45fpm
— Paris Saint-Germain (@PSG_inside) August 12, 2023
Di menit ke-76, satu peluang emas datang bagi PSG melalui Fabian Ruiz.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Sofascore.com |
Komentar