Pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN tersebut mengaku ingin mempersiapkan aturan baru untuk pekerja asing khususnya pelatih dan pemain.
“Saya sudah meminta Exco untuk me-review aturan liga tahun depan. Seperti biasa kalau orang asing kerja di Indonesia pasti ada izin Kemenaker sama kita bekerja di luar negeri juga begitu,” ujar Erick Thohir kepada awak media termasuk BolaSport.com, di Hotel Sultan, Jakarta, Selasa (16/8/2023).
“Saya juga mau para pemain asing ini ada ABCD-nya apa? salah satunya mereka menghormati timnas,” ucapnya.
Tak hanya itu, mantan pemilik Inter Milan ini pun tak ingin para pekerja asing di sepak bola Indonesia ini merendahkan pemain ataupun staf lokal.
Pria berusia 53 tahun itu mengaku ingin membuat pelatih ataupun pemain asing ini bisa menghormati semua pihak.
Erick Thohir mengingatkan pelatih dan pemain asing ini didatangkan juga diharapkan bisa menjadi bagian dari pembinaan.
Oleh karena itu, sikap saling menghormati ini harus diterapkan dengan baik.
Sehingga tak akan ada pelatih atau pemain asing yang merasa seenaknya ataupun tidak menghormati aturan yang ada.
Untuk itu, PSSI ingin bisa menerapkan aturan yang ada buat musim depan bisa lebih baik.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar