Persiapan Yamaguchi menuju Kejuaraan Dunia 2023 salah satunya didasari dari evaluasi sejumlah turnamen terakhir yang ia ikuti.
Yang paling diingat tentu adalah kekalahan menyesakkan ketika Yamaguchi tersingkir di perempat final Japan Open 2023 akibat kalah melawan Gregoria Mariska Tunjung.
Di hadapan publiknya sendiri, Yamaguchi gagal meredam agresivitas Gregoria hingga menelan kekalahan tiga gim dengan skor 11-21, 21-11, 18-21.
Sejak merasakan kekalahan dari Gregoria itu, Yamaguchi bertekad memperbaiki segala aspek.
Terutama dari segi fisik dan kualitas pukulan.
"Saya bisa mengambil jeda sebentar, jadi saya pikir kondisi fisik saya sudah meningkat. Tapi mungkin secara permainan tidak akan banyak berubah," kata Yamaguchi.
"Yang paling pertama (yang dievaluasi) adalah bermain sepenuh hati."
"Juga ketika saya memukul, saya pikir yang terpenting adalah memiliki feeling bahwa saya tahu apakah bolanya akan masuk atau keluar ketika memukulnya."
"Di aspek inilah saya merasa sudah lebih banyak meningkat."
"Dibandingkan ketika di Japan Open 2023, saya merasa punya lebih banyak memukul bolanya dengan lebih percaya diri," tandasnya.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | badspi.jp |
Komentar