Sebelum ini ada empat negara yang berhasil menjadi juara Piala Dunia Wanita.
Mereka adalah Amerika Serikat (1991, 1999, 2015, 2019), Jerman (2003, 2007), Norwegia (1995), dan Jepang (2011).
Namun, cocoklogi di atas tak berlaku bagi Inggris.
Timnas Wanita Spanyol yang akhirnya mengukuhkan diri sebagai negara kelima yang sukses mengangkat tinggi trofi juara Piala Dunia Wanita.
Sementara itu, kekalahan pada babak final juga membuat kapten Timnas Wanita Inggris gagal mewujudkan harapannya.
Millie Bright gagal mendapat kado manis sebagai hadiah pertambahan umur.
Pasalnya, kapten Timnas Wanita Inggris tersebut akan genap berusia 30 tahun pada 21 Agustus 2023.
Menjadi juara dunia bersama Timnas Wanita Inggris tentu akan menjadi pesta dan kado ulang tahun yang tak akan terlupakan.
Namun, Millie Bright bersama penggawa Timnas Wanita Inggris harus puas dengan medali perak.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar