Namun, bola malah meleset dari sasaran setelah terkena adangan pemain lawan, Saeed Suleiman.
Ronaldo langsung melihat ke arah wasit dan melakukan protes dengan menunjuk lengannya.
Ronaldo's bicycle kick was blocked by a Handball????????
We are getting robbed????pic.twitter.com/OUzSAXamlZ
— ???????????????? (@UTDMask) August 22, 2023
Ia melihat bola memantul kena lengan Suleiman ketika sang bek mengadang tembakan salto.
Suleiman melakukannya sambil mengangkat dua tangan dan membelakangi Ronaldo.
Namun, protes adanya dugaan handball tak digubris wasit Fu Ming asal China.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Ambyar, Messi Hadir di Kandang Al Nassr
Eks jagoan Real Madrid tersebut gagal bikin lesakan brilian yang mungkin bisa menjadi salah satu gol terbaik di Liga Champions Asia kalau bola masuk ke gawang.
Momen kontroversial itu bukan satu-satunya klaim penalti Al Nassr yang ditolak Ming.
Tercatat setidaknya ada 4-5 insiden yang memicu protes kubu Al Nassr.
Akumulasi kejadian ini sampai bikin Ronaldo marah-marah dan meluapkan frustrasi kepada wasit.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Soccerway.com |
Komentar