Laporan tersebut diungkapkan oleh Luca Bianchin yang menjadi sumber terpercaya dari internal klub.
Mehdi Taremi diketahui menjadi salah satu buruan AC Milan pada bursa transfer musim panas 2023.
Penyerang asal Iran tersebut menjadi bidikan I Rossoneri sebagai tambahan untuk pelapis Olivier Giroud di lini depan.
Untuk mendapatkan Taremi, AC Milan sempat saling sikut dengan Inter Milan.
Akan tetapi, baik AC Milan dan Inter Milan akhirnya perlahan mundur dari negosiasi untuk Taremi.
Baca Juga: Tak Cuma Lewat Gol, Lionel Messi Bisa Bawa Inter Miami ke Final Lewat 2 Umpan Ajaib
Kubu Inter Milan masih belum bisa menjual Joaquin Correa untuk mengakomodasi Taremi.
Sementara itu, AC Milan masih jalan di tempat terkait transfer Taremi karena penawaran mentok di angka 25 juta euro (sekitar Rp414 miliar).
Pihak Porto sendiri menginginkan mahar sebesar 30 juta euro (sekitar Rp497 miliar) bagi mereka yang meminati Taremi.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Sempremilan.com |
Komentar