Sedangkan gol semata wayang Timnas U-23 Malaysia dicetak oleh Muhammad Alif Ikmalrizal Anuar pada menit ke-49.
Tak berselang lama, dihelat laga semifinal antara Timnas U-23 Indonesia versus Thailand di tempat yang sama.
Tampil ciamik, tim asuhan Shin Tae-yong sukses mempermalukan tim tuan rumah dengan skor 3-1.
Tiga gol timnas U-23 Indonesia dicetak oleh Kelly Sroyer (10'), Muhammad Ferarri (23'), dan bunuh diri Natcha Promsomboon (45+1').
Satu gol Timnas U-23 Thailand dicetak oleh Chudit Wanpraphao (27').
Hasil laga di atas rupanya memengaruhi daftar pencetak gol terbanyak sementara Piala AFF U-23 2023.
Dinh Xuan Tien dan Muhammad Alif Ikmalrizal Anuar yang sama-sama mencetak gol pada semifinal kini menggungguli torehan yang dimiliki Ramadhan Sananta.
Baca Juga: Dalih Pelatih Thailand soal 2 Gol Cepat Timnas U-23 Indonesia, Lapangannya Licin
Hal tersebut tak terlepas dari kegagalan Ramadhan Sananta mencetak gol ke gawang Thailand.
Untuk lebih jelasnya, berikut daftar top skor sementara Piala AFF U-23 2023:
Dinh Xuan Tien (Vietnam) 3 gol
Muhammad Alif Ikmalrizal Anuar (Malaysia) 3 gol
Ramadhan Sananta (Indonesia) 2 gol
Sor Rotana (Kamboja) 2 gol
Fergus Tierney (Malaysia) 2 gol
Chukid Wanpraphao (Thailand) 2 gol.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar