Dari sektor lain, kejutan terjadi di nomor tunggal putri.
Sang juara bertahan, Akane Yamaguchi, harus mengakhiri harapannya untuk meraih hat-trick setelah dikalahkan Carolina Marin (Spanyol).
Mantan ratu bulu tangkis dunia itu kalah dalam straight game, 21-23, 13-21.
Penderitaan Yamaguchi sebagai juara bertahan yang kandas juga dirasakan oleh pasangan ganda putra Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.
Chia/Soh juga dipastikan gagal meraih gelar juara dunia back-to-back setelah kalah menyesakkan dari Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae (Korea Selatan).
Pasangan Negeri Jiran itu sempat tampil digdaya di awal gim pertama dengan unggul terus-menerus.
Sayangnya di pengujung gim pertama, mereka tersusul dan panik sendiri hingga kena tikung. Pada gim kedua, permainan Chia/Soh turun drastis terutama setelah interval hingga mereka kalah dengan skor akhir 21-23, 13-21.
Kemenangan Kang/Seo membuat Seo dipastikan tembus final di dua sektor. Sebelumnya pemain kidal itu juga memastikan tiket final di nomor ganda campuran bersama Chae Yu-jung.
Dengan kandasnya Yamaguchi dan Chia/Soh, maka dipastikan sudah ada tiga juara bertahan yang tersingkir setelah kemarin Viktor Axelsen juga gagal mempertahankan mahkota tunggal putra.
Axelsen kemarin kalah dari HS Prannoy, yang hari ini justru apes kehilangan momentum.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | BolaSport.com, Bwftournamentsoftware.com |
Komentar