Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dani Pedrosa Turun Gunung Lagi di MotoGP San Marino 2023, Format Baru Jadi Alasan 'Ketagihan' Manfaatkan Wildcard

By Nestri Y - Minggu, 27 Agustus 2023 | 18:30 WIB
Aksi pembalap penguji KTM, Dani Pedrosa, saat turun sebagai wild card pada sesi latihan MotoGP Spanyol di Sirkuit Jerez, Spanyol, 28 April 2023.
MOTOGP.COM
Aksi pembalap penguji KTM, Dani Pedrosa, saat turun sebagai wild card pada sesi latihan MotoGP Spanyol di Sirkuit Jerez, Spanyol, 28 April 2023.

BOLASPORT.COM - Pembalap penguji KTM, Dani Pedrosa, antusias jelang penampilan wildcard keduanya musim ini pada MotoGP San Marino 2023. Ada alasan khusus mengapa ia mau ikut balapan lagi.

Biasanya, Pedrosa ogah-ogahan mengambil jatah wildcard karena prinsipnya untuk tidak balapan lagi setelah gantung helm pada 2018.

Sejak menerima tawaran untuk menguji motor RC16 pada 2019, Pedrosa hanya tampil dua kali sampai sekarang.

Padahal dalam semusim pabrikan mendapatkan tiga jatah wildcard, atau bahkan enam kali untuk pabrikan konsesi, demi membantu pengembangan.

Selain itu pembalap penguji biasanya dipanggil untuk mengisi kekosongan apabila pembalap utama mengalami cedera atau ditendang di tengah musim seperti apa yang terjadi antara KTM dan Johann Zarco pada 2019.

Akan tetapi, Pedrosa tak tergoda. Baru pada musim ketiganya sebagai test rider juara dunia tiga kali ini menerima tawaran comeback ke balapan MotoGP.

Musim ini, Pedrosa perlahan berubah pikiran.

Legenda balap asal Spanyol itu mau kembali berlomba untuk yang kedua kalinya pada musim ini, setelah turun gunung pada MotoGP Spanyol 2023, akhir April lalu.

Wildcard kedua Pedrosa direncanakan terjadi pada MotoGP San Marino yang berlangsung pada 8-10 September di Sirkuit Misano, Italia.

Baca Juga: Membaca Konspirasi Valentino Rossi Sabotase Kebangkitan Marc Marquez di MotoGP


Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
28
55
3
Nottm Forest
28
51
4
Chelsea
28
49
5
Man City
28
47
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
28
46
8
Aston Villa
29
45
9
Bournemouth
28
44
10
Fulham
28
42
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Barcelona
26
57
2
Real Madrid
27
57
3
Atlético Madrid
27
56
4
Athletic Club
27
49
5
Villarreal
26
44
6
Real Betis
27
41
7
Mallorca
27
37
8
Rayo Vallecano
27
36
9
Celta Vigo
27
36
10
Sevilla
27
36
Klub
D
P
1
Inter
28
61
2
Napoli
28
60
3
Atalanta
28
58
4
Juventus
28
52
5
Lazio
28
51
6
Bologna
28
50
7
Roma
28
46
8
Fiorentina
28
45
9
Milan
28
44
10
Udinese
28
40
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X