"Saat ini kami memiliki bagian aerodinamika yang berpengaruh, yang mempengaruhi strategi anti-wheelie."
"Kontrol traksi melakukan intervensi secara berbeda, rasio gigi memerlukan pengaturan khusus. Banyak yang berubah, tetapi saya memperhatikan satu hal yang menyenangkan," ujar Flamigni,
"Pembalap tetap membuat perbedaan. Dua kemenangan Bezzecchi di Argentina dan Prancis menjadi saksi akan hal ini."
Menurut Flamigni, Bezzecchi didukung tidak kurang dari tujuh Ducati, motor MotoGP dengan merek yang sama.
"Pada akhirnya seseorang selalu menang, Marco berhasil."
Performa bagus Bezzecchi membuat dia dipertahankan Rossi meski dia mendapat tawaran dari tim Pramac Ducati.
Dengan demikian, dia memilih untuk melupakan kesempatan mengendarai motor murni tim pabrikan di Pramac pada 2024.
Untuk alasan kontrak, Ducati telah mengonfirmasi bahwa keempat motor pabrikan hanya bisa diberikan kepada pembalap mereka di tim pabrikan dan di Pramac.
Namun, Bezzecchi yang telah bersama tim Mooney VR46 sejak bergabung dengan MotoGP musim lalu dianggap tertarik untuk tetap bertahan yang berarti dia menggunakan motor Francesco Bagnaia saat ini.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Crash.net |
Komentar