Sikap Mbappe yang plin-plan tersebut tentu membuat Real Madrid geram.
Momen babak penyisihan grup Liga Champions musim ini pun bisa menjadi momen tepat bagi Real Madrid untuk menghajar PSG dan Mbappe sekaligus lebih dini.
Keberadaan PSG dan Real Madrid dalam satu grup akan semakin menarik dengan kehadiran dua tim kuat lainnya.
Misalnya saja AC Milan dan Newcastle United yang masing-masing berada di pot 3 dan pot 4.
Baca Juga: Atasi Cedera Vinicius Junior, Real Madrid Minta Bantuan 2 Pemain Sepuh
Selain itu, skema grup PSG, Real Madrid, AC Milan, dan Union Berlin juga menarik untuk ditunggu.
Pasalnya, Union Berlin tengah mencuri perhatian karena mampu tampil apik pada ajang Bundesliga 2022-2023.
Selain itu, AC Milan juga bisa diganti dengan Lazio yang sama-sama berada di pot 3.
Hanya saja, akan lebih menarik apabila yang berada dalam satu grup dengan PSG dan Real Madrid adalah AC Milan.
Menarik ditunggu apakah PSG dan Real Madrid akan berada dalam satu grup Liga Champions 2023-2024.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | UEFA.com |
Komentar