"Itu karena passion saya (untuk bulu tangkis) dan meskipun saya tidak bisa mengatakan saya 100 persen benar, mungkin ada beberapa hal yang dapat membantu seorang pemain," ucap Tan dalam akun Instagram-nya.
"Bahkan ada yang bilang saya belum meraih gelar juara dunia, oleh karena itu saya tidak punya hak untuk angkat bicara."
"Saya tidak takut untuk mengatakan kebenaran dan orang-orang yang ingin mengkritik saya. Ini menunjukkan bahwa orang-orang memperhatikan apa yang saya katakan."
"Saran saya kepada para pebulu tangkis adalah fokus pada latihan dan kompetisi, dan ketika ada peluang untuk menjadi juara Olimpiade atau dunia, ambil saja."
Sebelum Asian Games, para pebulu dunia akan mengikuti China Open 2023 5-10 September. Turnamen ini masuk level Super 1000.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Thestar.com.my |
Komentar