"Kesepakatan menyetujui pinjaman gratis, tanpa biaya dan dia baru bergabung hingga Juni dari Fiorentina #DeadlineDay
"Sementara itu, Nottingham Forest mendekati kesepakatan Divock Origi dari AC Milan dengan status pinjaman, formula yang sama," tulis Fabrizio.
Penandatanganan Luka Jovic sejatinya merupakan langkah pamungkas dari AC Milan setelah gagal dalam menyelesaikan kepindahan sejumlah pemain idamannya.
Dalam 24 jam terakhir, AC Milan berpacu untuk menuntaskan transfer-transfer penyerang Porto, Mehdi Taremi, bomber Leicester City Patson Daka, dan striker milik Sevilla, Rafa Mir.
Untuk ketiga pemain tadi, biaya yang harus ditanggung oleh AC Milan menyentuh angka 15 juta euro dengan opsi pinjaman plus pembelian permanen.
Baca Juga: Soal Perekrutan Cole Palmer, Mauricio Pochettino Ngaku Bukan Idenya
Negosiasi untuk ketiga pemain tadi terutama Mehdi Taremi menemui jalan buntu dan macet di tengah jalan.
Pada akhirnya AC Milan memilih untuk alternatif termurah dan menjatuhkan pilihan pada Jovic di deadline day bursa transfer musim panas tahun ini.
Jovic sendiri belum bermain untuk Fiorentina baik di Kualifikasi Conference League maupun di Liga Italia 2023-2024.
Penyerang buangan dari Real Madrid tersebut tidak masuk dalam rencana pelatih Fiorentina, Vincenzo Italiano, musim ini.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Football-italia.net, Twitter.com/FabrizioRomano |
Komentar