Sama halnya dengan timnas U-23 Indonesia, pelatih Turkmenistan Mergen Orazov juga bakal lebih fokus di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.
"Banyak pemain dari tim nasional akan masuk ke tim Olimpiade [U-23]," tulis laporan media Turkmenistan, Orient.
"Dan tim pelatih akan menggunakan kesempatan itu untuk menguji kemampuan pemain lain (di timnas senior)."
Baca Juga: Tak Ada Kata Istirahat untuk Lionel Messi, Dipastikan Tampil Penuh Lawan Los Angeles FC
Mergen Orazov sendiri mengandalkan banyak pemain muda di Timnas Turkmenistan senior saat ini.
Situasi pelik tersebut membuat Orazov memutuskan untuk melepas para pemain di bawah usia 23 tahun untuk membela skuad Timnas U-23 Turkmenistan.
Sebagai gantinya, Orazov bakal menggunakan para pemain baru untuk menguji kemampuan Timnas Turkmenistan senior sebelum Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yang bakal digelar pada bulan November 2023.
Bisa dipastikan pertemuan timnas U-23 Indonesia Vs Turkmenistan di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 lebih sengit ketimbang FIFA Matchday timnas Indonesia Vs Turmenistan.
View this post on Instagram
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com, PSSI, orient.tm |
Komentar