Tepatnya berdiri pada elevasi 3.637 mdpl, arena tersebut menyajikan tantangan kadar oksigen yang tipis.
Kondisi ini bisa bikin tubuh mudah lelah bagi mereka yang sulit beradaptasi dengan ketinggian.
Messi sendiri pernah mengalami gejala sakit akibat ketinggian yang ditandai muntah-muntah dalam lawatan ke La Paz, 2013 silam.
Pelatih timnas Argentina, Lionel Scaloni, jelas tak mau mengambil risiko terhadap kondisi pemain jagoannya.
Apalagi, dia harus membagi kepentingan dengan klub Messi, Inter Miami.
Raja trofi Ballon d'Or baru saja melakoni rangkaian jadwal maraton di klub barunya dalam interval waktu mepet-mepet.
Dikutip BolaSport.com dari Tyc Sports, Lionel Messi telah melahap perjalanan lebih dari 28 ribu kilometer sejak memperkuat Inter Miami!
Baca Juga: Momen Lionel Messi Dikasih Umpan Manja oleh Bek Lawan, Lahirlah Assist Nomor 5
Angka tepatnya 28.110 kilometer yang berasal dari perjalanan dia mengunjungi markas klub-klub rival dan jalur pulangnya dalam sebulan terakhir.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Tycsports.com |
Komentar