"City menunggu waktu yang cukup lama untuk mengajukan pembaruan kontrak."
"Jika itu lebih dari awal, keputusan saya akan menjadi berbeda," ujarnya.
Meski begitu, Guendogan sama sekali tak menyesal dengan keputusannya.
Menurut dia, itu adalah keputusan terbaik dan bergabung dengan Barcelona adalah impiannya sejak masih kecil.
Bersama Barcelona, Guendogan menandatangani kontrak berdurasi dua tahun.
Artinya, gelandang berusia 32 tahun itu akan memperkuat Barcelona hingga Juni 2025.
El Barca juga menyematkan klausul rilis senilai 400 juta euro dalam kontraknya.
Itu berarti setiap klub yang ingin meminang Guendogan sebelum kontraknya berakhir harus membayar sekitar Rp6,5 triliun kepada Barca.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | BILD |
Komentar