Pasalnya, sosok Ronaldo KW telah muncul di Brighton.
Sosok yang dimaksud tersebut adalah Kaoru Mitoma.
Dalam wawancaranya dengan Premier League yang dikutip oleh BolaSport.com, Kaoru Mitoma secara terang-terangan menjadi pengagum berat CR7.
Winger asal Jepang tersebut mengakui bahwa dirinya mencoba meng-copy gaya bermain dari sosok idolanya itu ke dalam setiap permainan yang dilakoni Brighton.
Baca Juga: Kualifikasi Euro 2024 - Portugal Siap Jaga Kesempurnaan, Momen Ronaldo Tegaskan 1 Rekor Hebat
"Ketika saya masih kecil, saya biasa menonton Ronaldo dari Man United," tutur Mitoma.
"Dia adalah pemain yang bisa mencetak gol dan menggiring bola serta bagus dalam tendangan bebas."
"Saya mendapat kesan bahwa dia bisa melakukan apa saja."
"Saya ingin menjadi seperti dia," ujar eks pemain Kawasaki Frontale tersebut menambahkan.
Sosok Kaour Mitoma memang fenomenal baru-baru ini di kancah Liga Inggris.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Premierleague.com, Sportskeeda.com |
Komentar