Usai laga, Lamine Yamal mengucapkan terima kasih kepada pelatih dan rekan satu timnya yang telah membantunya menjalani debut fenomenal.
"Saya sedang mewujudkan mimpi, saya harus berterima kasih pada rekan satu tim dan pelatih atas kepercayaan mereka," kata Yamal seperti dikutip BolaSport.com dari Marca.
"Saya sangat puas dengan keputusan saya bermain untuk Spanyol."
"Namun, jalan kami ke depan sangat panjang di kualifikasi."
"Saya harap bisa terus berkontribusi untuk Spanyol," tuturnya menambahkan.
Baca Juga: Kualifikasi Euro 2024 - Portugal Siap Jaga Kesempurnaan, Momen Ronaldo Tegaskan 1 Rekor Hebat
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | ESPN, Marca.com |
Komentar