Pemain berusia 18 tahun tersebut berharap tim Merah Putih nantinya bisa meraih kemenangan perdana dalam laga perdana melawan Kirgiztan.
Baca Juga: Pilih Tahan Marc Klok dari Panggilan Timnas U-24 Indonesia, Pelatih Persib Akui Timnya Krisis
“Jadi kami bisa memberikan yang terbaik dan bisa menang dipertandingan pertama kami,” kata pemain Persis Solo tersebut.
Lebih lanjut, Hugo Samir selama membela timans U-24 Indonesia ini memiliki tekad kuat untuk bisa masuk skuad utama.
Pemain kelahiran Surabaya, 25 Januari 2005 itu mengaku ingin bisa memberikan yang terbaik buat tim Merah Putih.
Tentunya dengan harapan timnas U-24 Indonesia nantinya tampil maksimal di Asian Games 2022.
Baca Juga: 7 Pemain Belum Gabung di Latihan Timnas U-24 Indonesia untuk Asian Games 2022
“Tentunya buat perkembangan saya sendiri juga sangat baik,” tutur Hugo Samir.
“Target saya di sini kalau bisa saya memberikan yang terbaik dan bisa bermain inti di skuad Asian Games nanti,” lanjutnya.
Sementara itu, setelah menghadapi Kirgiztan ini timnas U-24 Indonesia dijadwalkan bakal melawan Taiwan pada (21/9/2023), dan Korea Utara pada (24/9/2023).
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar