Masuknya dua penyerang muda yaitu Buyung Ismu dan Eksel Runtukahu kembali menambah intensitas serangan tim tamu.
Dua peluang langsung berhasil diciptakan anak asuh Rahmad Darmawan tersebut, tetapi gagal membobol gawang tim tuan rumah.
Tim tamu sebenarnya sukses membukukan gol penyeimbang dari sepakan Gustavo Tocantins pada menit ke-88, tetapi gol tersebut dianulir asisten wasit karena terperangkap jebakan offside.
Namun serangan total Barito Putera sepanjang babak kedua bukannya membuahkan hasil dan justru kebobolan lagi lewat tembakan roket Rasyid Bakri pada menit ke-90+3.
Gol tersebut sekaligus menutup jalannya babak kedua dan hasil ini membuat Juku Eja masih berada di posisi ketujuh klasemen.
Kemenangan ini jadi bekal berharga PSM Makassar sebelum melakoni laga perdana AFC Cup 2023/2024 di markas klub asal Vietnam, Haiphong, pada 21 September 2023 mendatang.
FT: PSM Makassar 2-0 Barito Putera
Gol: Kenzo Nambu 40', Rasyid Bakri 90+2'
Kartu Kuning: Dzaki Asraf 55' - Eksel Runtukahu 90'
Kartu Merah: -
PSM Makassar: 30-Reza Arya Pratama (PG), 5-Erwin Gutawa (68-Muhammad Daffa Salman 85'), 27-Safrudin Tahar, 45-Akbar Tanjung, 8-Ananda Raehan, 48-Arfan (Kapten), 39-Kenzo Nambu (17-Rasyid Bakri 85'), 20-Adilson da Silva (18-Andy Harjito 73'), 10-Everton Nascimento (7-Victor Dethan 82'), 11-Dzaki Asraf (9-Donald Bissa 82'), 24-Rizky Eka
Pelatih: Bernardo Tavares
Barito Putera: 81-Dhika Bhayangkara (PG), 92-Frendi Saputra (28-Buyung Ismu 77'), 23-Hasim Kipuw, 19-Ilham Zusril Mahendra (95-Mike Ott 45'), 8-Muhamad Firli, 36-Renan da Silva Alves, 20-Bagus Kahfi (26-Rizki Pora 68'), 13-Bayu Pradana (Kapten), 7-Makan Konate (98-Eksel Runtukahu 77'), 11-Gustavo Tocantins, 31-Murillo Otavio Mendes
Pelatih: Rahmad Darmawan
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar