Kyle Walker dkk. berada di bawah RB Leipzig yang pada saat bersamaan juga berhasil menang atas Young Boys dengan skor 3-1.
Laga seru lainnya juga tersaji di Grup F saat Paris Saint-Germain menjamu Borussia Dortmund di Stadion Parc des Princes, Selasa (19/9/2023) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.
Dalam pertandingan tersebut, PSG memiliki keuntungan karena bertindak sebagai tuan rumah.
Akan tetapi, Les Parisiens baru bisa membobol gawang Dortmund di babak kedua, tepatnya pada menit ke-49.
Baca Juga: Pecah Telur Sekali, Man City Kini Dianggap Bisa Jadi Kolektor Liga Champions
Gol tersebut dicetak melalui titik putih setelah bek Dortmund, Niklas Suele, melakukan handball di dalam kotak penalti.
Kylian Mbappe mengambil tugas sebagai eksekutor dan mampu menuntaskannya dengan baik.
Mbappe pun membawa PSG unggul 1-0 atas Dortmund.
Setelah mencetak gol, tim asuhan Luis Enrique tersebut tidak cepat puas dan terus berupaya menambah keunggulan.
Hasilnya, Achraf Hakimi sukses menyegel kemenangan PSG lewat golnya pada menit ke-58 ke gawang Gregor Kobel.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Twitter.com/OptaJean, UEFA.com |
Komentar