Lewat pemeriksaan medis dan pemindaian MRI pada Rabu (20/9/2023) pagi waktu setempat, tidak menunjukkan adanya luka yang parah.
Meski tidak mendapatkan cedera parah, tetapi Maignan dipastikan harus beristirahat dan menepi.
Kiper asal Prancis tersebut diyakini bakal absen selama satu pekan penuh untuk memulihkan kondisinya.
Maignan bakal absen membela AC Milan saat menjamu Hellas Verona di San Siro, Sabtu (23/9/2023) pukul 20.00 WIB.
Baca Juga: Liga Champions Asia - Kacau, Cristiano Ronaldo Sebut Stadion Lawannya seperti Peternakan
Peluang terbaik Mike Maignan untuk turun kembali dapat diprediksi pada laga kontra Cagliari pekan depan, seperti dikutip BolaSport.com dari Sempre Milan.
Sejauh ini Maignan sudah bermain dalam empat laga awal AC Milan di Liga Italia musim ini.
Dari empat penampilan di kompetisi domestik itu, Maignan telah kebobolan 7 gol dan telah mencatatkan 1 nirbobol.
Musim lalu, kiper berusia 28 tahun tersebut telah menghabiskan banyak waktu di bangku cadangan.
Dirinya harus absen selama empat bulan karena cedera betis.
Maignan tercatat telah melewatkan 25 pertandingan untuk I Rossoneri musim lalu, ditambah kegagalannya berangkat ke Piala Dunia 2022 bersama Prancis.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Football-italia.net, Sempremilan.com |
Komentar