Bola hasil sepakan pemain Kroasia itu masih melambung di atas gawang Atletico Madrid.
Memasuki menit ke-35, Real Madrid berhasil memperkecil kedudukan melalui tembakan Toni Kroos.
Gol dari Kroos membuat Real Madrid kini telah mencetak 299 gol melawan Los Rojiblancos di Liga Spanyol.
Setelahnya, tidak ada gol yang tercipta dan Atletico Madrid unggul 2-1 atas Real Madrid di paruh pertama.
Masuk babak kedua, pasukan Diego Simeone mampu mencetak gol ketiga pada laga kali ini.
Gol ketiga Atletico Madrid ke gawang Real Madrid dicetak oleh mantan pemain Los Blancos, Morata, di menit ke-46 usai menerima umpan dari Saul.
Beberapa saat Pasca kebobolan, Los Blancos mencoba untuk mencuri gol dengan memasukkan Joselu.
Sayang, kendati sudah memasukkan penyerang murni, Real Madrid belum mampu menjebol gawang Atletico Madrid.
Setelahnya, tidak ada lagi gol yang tercipta dan Real Madrid kalah 1-3 dari Atletico Madrid.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Sofascore.com |
Komentar