Dimana dalam pernyataannya, Asosiasi Sepak Bola Korea mengatakan Paris Saint Germain (PSG) akan melepas Lee dengan syarat.
"Setelah berdiskusi, PSG dan KFA mencapai kesepatakn pada Kamis (14/9/2023) malam."
"Lee Kang-in akan dibebaskan ke Korea Selatan."
"Setelah pertandingan penyisihan grup Liga Champions UEFA (PSG) pada hari Rabu (20/9/2023)."
Dalam laga yang mempertemukan PSG dengan Borrusia Dortmund ini menjadikan kemenangan bagi skuad berjulukan Les Parisiens ini.
Sehingga sesuai kesepakatan, Lee Kang-in dilepas pada hari berikutnya.
Seperti yang diketahui, berita Lee Kang-in mendarat di China sudah beredar sejak tiga hari yang lalu.
Hal ini dikonfirmasi oleh Federasi Sepak bola Korea (KFA) melalui unggahan di akun resmi Instagram pada Jumat (22/9/23).
Terlihat pemain berusia 22 tahun ini duduk di tepi lapangan dan sempat berbicara dengan pelatih timnas Korea Selatan, Hwang Sun-hong.
"Selamat datang Kang-in," tulis KFA dalam unggahan akun Instagram resmi klub.
Lihat postingan ini di Instagram
Terlihat juga dalam pertandingan terakhir Korea Selatan menghadapi Bahrain, gelandang serang PSG ini sudah diturunkan.
Dan Taeguk Warriors mampu unggul 3 - 0 atas lawannya itu.
Membawa Korea Selatan memuncaki klasemen sementara grup E Asian Games 2023.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Tribun Medan, BolaSport.com |
Komentar