Akan tetapi, Pedrosa menganggap hal ini akan dilakukan Marquez karena dia ingin memastikan komitmen Honda untuk musim depan.
Ya, pembalap asal Spanyol itu dinilai masih berharap timnya bisa membuat sebuah perubahan besar terkait kinerja RC213V.
Kendati akan melakukan pembicaraan penting dengan petinggi Honda, Pedrosa juga belum bisa memastikan soal masa depan Marquez.
"Biasanya tidak dinamis melakukan aktivitas kantoran di akhir pekan balapan karena Anda sudah masuk ke mode balap," ucap Pedrosa.
"Dari cara dia, sepertinya dia ingin berbicara dengan orang-orang yang paling mewakili Honda untuk melihat apakah ada perubahan yang dia cari," imbuhnya.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Crash.net |
Komentar