Setelah tertinggal, tentu saja Persikabo mencoba melakukan serangan demi serangan.
Bahkan Joao Pedro Oliveira pun tak ragu melakukan tendangan spekulasi dari tengah lapangan untuk bisa mengancam gawang Adilson Maringa.
Tetapi, tendangan Pedro itu cukup meyakinkan, bahkan on target dan mampu membuat Maringa panik.
Namun, tendangan tersebut masih mampu ditepis oleh Maringa dan Persikabo masih cukup kesulitan hingga memasuki menit ke-15.
Memasuki menit ke-19, para pemain Persikabo cukup percaya diri untuk melakukan serangan.
Bahkan hingga menit ke-23, tim asuhan Aji Santoso tersebut lebih banyak memainkan bola di lini pertahanan Bali United.
Peluang emas didapatkan tim berjulukan Laskar Padjadjaran melalui tendangan bebas yang dieksekusi Pedro Oliviera.
Tetapi tendangan keras Pedro itu masih mampu ditepis oleh Maringa.
Situasi itu tak dibiarkan begitu saja oleh para pemain Bali United, sehingga mereka melakukan serangan cepat.
Baca Juga: Liga 1 - Papan Tengah Semakin Ketat, Bali United Incar Kemenangan Lawan Persikabo
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar