"Lawan hari ini tekanannya lebih ada dari kami, pemain putranya juga bermain dengan variasi yang banyak," kata Rehan dalam siaran resmi PBSI.
"Menyulitkan bagi kami. Kami juga lengah setelah unggul itu, mereka bermain dengan bola setengah dan saya terlambat terus untuk mengantisipasinya," aku Rehan.
"Pada gim kedua poin akhir, ada kesempatan kami mengambil poin, Tetapi, kami tidak bisa manfaatkan," ucap Lisa.
Baca Juga: Hampir Digeser Jorge Martin, Francesco Bagnaia Harus Ingat Momen Saat Kudeta Fabio Quartararo
"Tidak ada tegang pada Asian Games pertama ini, tetapi kami kecewa karena harusnya bisa bermain lebih lepas," ujar Lisa.
Selanjutnya, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin meraih kemenangan telak atas Leong Lok Chong/Vong Kok Weng (Makau) dalam laga 22 menit.
Wakil Indonesia lainnya baru akan bertanding pada Selasa (3/10/2023),
Berikut hasil lengkap wakil Indonesia pada babak 32 besar nomor perorangan Asian Games 2022.
XD - Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Ye Hong Wei/Lee Chia-Hsin (Taiwan), 13-21, 20-22
XD - Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Kim Won-ho/Jeong Na-eun (Korea Selatan), 21-15, 16-21, 21-19
MD - Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Leong Lok Chong/Vong Kok Weng (Makau), 21-9, 21-8
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | PBSI.id, Hangzhou2022.cn |
Komentar