Ruben Dias dkk. sukses mencetak dua gol tambahan masing-masing melalui Julian Alvarez (84') dan Jeremy Doku (90+2').
Man City lantas mengunci kemenangan 3-1 atas RB Leipzig.
Pasca-laga, pelatih Man City, Pep Guardiola, tak bisa menyembunyikan kegembiraannya.
Pep Guardiola bahkan langsung memuji satu anak asuhnya yang membawa dampak besar bagi tim.
Sosok yang mendapat kredit khusus adalah pemain asal Argentina, Julian Alvarez.
Julian Alvarez has been our best player this season.
— Pham Trung Thanh (@ptrungthanh224) October 5, 2023
9 Games
6 Goals
4 Match winning Goals
4 Assists
£14M was a steal#UCL #ChampionsLeague #MCFC #ManchesterCity #Alvarez pic.twitter.com/z5RrvVYIar
Baca Juga: Liga Champions - Kembali Ukir Skor Kacamata, AC Milan Benar-Benar Rasakan Sensasi Grup Neraka
Pemain berusia 23 tahun tersebut memang baru masuk di babak kedua pada menit ke-79.
Alvarez menggantikan posisi Phil Foden pada saat itu.
Gol yang dicetak Alvarez tergolong cantik usai menerima umpan dari Doku dengan sepakan placing sedikit di garis kotak penalti.
Tak hanya itu saja, assist-nya untuk Doku juga memastikan Man City menang 3-1 atas Leipzig lewat gol winger asal Belgia tersebut.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Mancity.com |
Komentar