Dua menit kemudian, Timnas Indonesia mendapatkan gol tambahan.
Lagi-lagi dari gol bunuh diri usai pemain belakang Makau salah mengantisipasi umpan silang pemain Timnas Indonesia.
Samuel Eko sukses memperlebar jarak keunggulan Timnas Futsal Indonesia jadi 5-0 usai memanfaatkan umpan Alfajri Rizki.
Babak Kedua
Skuad Garuda terus menggempur pertahanan Makau sejak awal babak kedua.
Timnas Indonesia sukses menambah keunggulan lewat tembakan keras Samuel Eko pada menit kedua babak kedua.
Enam menit kemudian, giliran Syauqi Saud yang sukses membukukan gol tambahan untuk Timnas Indonesia.
Skor jadi 7-0 untuk Timnas Indonesia.
Evan Soumilena yang baru saja bergabung dari Portugal ikut menambah pesta gol Skuad Garuda lewat tembakannya pada menit ke-23.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar