“Jadi kita perlu mempertahankan keuntungan itu dan mencari informasi soal Brunei,” ujarnya.
Dengan menganalisis kekuatan Brunei Darussalam tersebut, Sandy mengatakan bahwa timnas Indonesia sudah mendapatkan gambaran kekuatan Brunei Darussalam.
Baca Juga: Termasuk Timnas Indonesia, 7 Negara ASEAN Jalani Kualifikasi Piala Dunia 2026 dari Putaran Pertama
Untuk itu, saat menghadapi Brunei Darussalam nantinya tim Merah Putih diharapkan tetap fokus.
Dengan harapan timnas Indonesia bisa mengunci kemenangan dalam dua leg langsung.
“Kami sudah mendapat gambaran dari internet dan Youtube serta mengadakan pertemuan,” tutur Sandy.
“Semua pemain akan fokus dan mengikuti taktik serta instruksi dari pelatih,” ujarnya.
Sekedar informasi, timnas Indonesia pernah menghadapi Brunei Darussalam sebanyak 11 kali.
Dalam pertemuan itu, tim Merah Putih mencatatkan tujug kali menang, dua kali imbang, dan dua kali kalah.
Kekalahan tim Merah Putih terakhir kali didapatkan pada 33 tahun lalu.
Ini terjadi pada ajang Pesta Sukan Merdeka dan timnas Indonesia kalah 0-1.
Kemudian hasil imbang terakhir kali didapatkan timnas Indonesia pada 37 tahun lalu pada ajang SEA Games 1985.
Kala itu, timnas Indonesia imbang 1-1.
Dengan catatan tersebut, tentu saja Sandy Walsh ingin membawa timnas Indonesia mempertahankan rekor tim Merah Putih yang tak terkalahkan dalam pertemuan terakhir ini.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar